Senin, 16 April 2012

PSSI menghadapi sanksi dari FIFA

PSSI belum siap untuk mengahadapi sanksi yang diberikan FIFA, terlihat dari ketika FIFA mengancam akan memberi sanksi pada Indonesia saat kisruh PSSI era Nurdin Halid, segenap elemen sepakbola tanah air bersatu untuk memohon belas kasihan FIFA. Tak kurang supporter sepakbola yang diwakili oleh Bonek mendatangi langsung markas FIFA agar FIFA melihat realita bahwa Indonesia tak pantas dikenai hukuman hanya karena penyelewengan para pengurus PSSI saat itu.
Bentuk sanksi FIFA memang bermacam-macam, tergantung kasus yang terjadi. Jika kasusnya karena perselisihan dalam kepengurusan federasi sepakbola hingga mengakibatkan adanya intervensi pemerintah, bisa dipastikan FIFA akan menjatuhkan sanksi yang berat berupa larangan mengikuti kegiatan internasional untuk semua komponen sepakbola, mulai pemain hingga perangkat pertandingan. Durasi waktu sanksi juga beragam, tergantung kemampuan federasi yang bersangkutan menyelesaikan permasalahan mereka. Dalam tiga tahun ini, Brunei Darussalam tercatat menjalani sanksi paling lama, selama 20 bulan sebelum FIFA mencabut sanksi mereka. Dengan kasus yang hampir sama, Kuwait hanya dihukum 15 hari, Bosnia Herzegovina 2 bulan dan Peru selama sebulan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar